Kamis, 03 April 2014
Pulang kampung naik bus zentrum
Tanggal 29 maret 2014 atau tepatnya hari sabtu kemarin q berniat pulang kampung dari Cilegon ke Blora dengan menggunakan bus Tranz zentrum mk / madu kismo yang konon kata seorang penumpang bus tranz zentrum udah di akuisisi/dibeli oleh bus madu kismo
dari tanggal 22 maret saya sudah membeli tiketnya yakni Rp.160.000 +makan,- dari agen di terminal seruni kalo gak salah nama agenya arema, yang jaga orangnya gendut ibu".disitu ditulis jam keberangkatan pukul 13.00 wib
waktu hari H nya sekitar pukul 12.45 wib saya mampir ke agenya gimana busnya dah ada belum?/
kok malah agenya meminta tiket saya dan mencoret dari hari harga lama 160 rb ke harga baru 180 rb.
sontak saya kaget kok bisa begitu ya, bukanya kalo beli dari jauh hari harganya gak akan naik.
belum lagi bus berangkat agak molor yakni sekitar pukul 14.00 wib.
Dari terminal seruni dengan membawa penumpang sekitar 3 orang termasuk saya, kemudian setelah keluar dari terminal seruni busnya langsung masuk jalan tol cilegon timur. busnya kemudian menuju ke terminal pakupatan membawa penumpang agak banyak sekitar 20 orang, kemudian berlanjut ke ciruas ambil penumpang lagi di ciruas , kemudian ke ciujung berlanjut ke Tol.
Sekedar ingin tahu, kemudian saya menanyakan ke penumpang disamping saya, ternyata di agen di ciruas juga menambah uang 20 rb. beli tiketnya 2 hari sebelum keberangkatan atau tanggal 27 maret.
Seat/tempat duduk yakni 2 - 2 letak toiletnya di tengah dan dibawah tangga penumpang. bus terkesan sempit. plusnya yakni dapat selimut . shock breaker/ peredam kejut bekerja kurang maksimal, sehingga memasuki daerah mall taman anggrek saya sudah mabuk, padahal sebelum berangkat saya sudah minum tolak angin cair.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar